Minggu, O5 Desember 2021, saya mendapat kesempatan meliput kegiatan wisuda Sekolah Tinggi Teknologi Bandung. Walaupun liputan dilakukan secara online, saya merasakan haru saat mendengar background musik sebelum rangkia acara dimulai. Sekilas teringat kembali kenangan ketika saya diwisuda beberapa tahun lalu.
Para wisudawan dan pendamping wisudawan mulai berdatangan memenuhi ruangan, duduk dengan tertib di tempat yang sudah disediakan berdasarkan masing-masing prodi yang memang sudah diatur panitia.
Tak lupa pemandu acara mengimbau seluruh undangan yang hadir agar mematuhi protokol kesehatan, mengenakan sarung tangan dan masker sebelum acara dimulai dan pada saat acara berlangsung.
Para wisudawan dan pendamping wisudawan hadir dengan wajah-wajah semringah. Wisuda adalah acara yang sangat ditunggu-tunggu oleh setiap mahasiswa, setelah berjibaku dengan skripsi yang tak jarang membuat stres, tentu acara ini menjadi sebuah momen penting dan membahagiakan yang tak akan terlupa dalam hidup, apalagi perjuangan studi ini dijalani di masa pandemi yang membuat mahasiswa STT Bandung menghadapi banyak tantangan, salah satunya mau tidak mau mereka harus mampu adaftif terhadap perubahan yang ada.
Karena memang masih dalam suasana pandemi, wisuda kali ini diadakan secara hybrid, yaitu ada yang datang ke tempat (hadir secara offline), ada yang juga yang menghadiri acara secara online.
Para wisudawan yang menghadiri acara dari rumah masing-masing ditampilkan di layar. Mereka sudah siap dengan toganya masing-masing, wajah-wajahnya tak kalah semringah, didampingi oleh orang tuanya masing-masing.
Sekolah Tinggi Teknologi Bandung mewisuda sebanyak 297 orang mahasiswanya yang terdiri dari 130 mahasiswa dari teknik industri, 103 orang mahasiswa teknik informatika, dan 64 orang mahasiswa desain komunikasi visual.
Acara wisuda XVI yang digelar di InterContinental Hotel & Resort Dago Pakar, Bandung ini dimulai pukul 08.00 WIB hingga 13.00 WIB.
Rangkaian acara diawali dengan masuknya jajaran senat STT Bandung, kemudian dilanjutkan dengan tari selamat datang, yaitu tari Jaipong Makalangan sebagai bentuk penghormatan dan ucapan selamat datang kepada seluruh hadirin yang mengikuti acara selebarsi wisuda ini.
Dengan selesainya tarian selamat datang, sidang senat terbuka Sekolah Tinggi Teknologi Bandung dengan acara wisuda XVI program sarjana tahun 2021 pun resmi dibuka.
Sambutan Ketua STT Bandung

Ketua STT Bandung, Muchammad Naseer, S. Kom., M. T., dalam sambutannya menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan perkembangan Sekolah Tinggi Teknologi Bandung.
Beliau menyampaiakan bahwa kehadiran STT Bandung sebagai perguruan tinggi bidang desain ditambah prodi bisnis digital makin hari makin mendapat sambutan positif dan antusias dari berbagai kalangan ditingkat nasional dan internasional.
Sama seperti tahun sebelumnya, STT Bandung bekerjasama dengan berbagai instansi di dalam dan di luar negeri, yaitu di antaranya bekerjasama dengan:
- LITHAN Academy Singapore yang akan menyalurkan yang akan menyalurkan mahasiswa STT Bandung untuk melaksanakan program magang di Singapura.
- JPY internasional yang membuka kesempatan kepada mahasiswa STT Bandung untuk melaksanakan magang di Jepang.
- BP2MI (Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia) yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa STT Bandung untuk bekerja di luar negeri di berbagai negara tujuan dengan perlindungan yang baik.
- STT Bandung juga membangun kerjasam dengan pemerintah Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat yang meliputi kerjasama di bidang pendidikan, pelatihan, penelitian, pengabdian pada masyarakat, dan pembangunan SDM unggul di Kota Bandung dan Provinsi Jawa Barat.
Beliau juga menambahkan bahwa khusus dengan BP2MI, tahun 2021 sampai tahun 2022, STTB mendapatkan kuota sekitar 3000 untuk menjaring mahasiswa dan alumni untuk bekerja di Jepang.
Untuk masa tunggu alumni, tidak begitu lama, yaitu rata-rata sekitar 45 hari. Hal tersebut disebabkan karena tingginya permintaan dari berbagai industri dan instansi, baik yang berada di sekitar STTB maupun di kawasan lainnya.
STT Bandung juga membangun Carrier Develepment Center yang tugas utamanya memberikan informasi, konsultasi, dan menyalurkan alumni dan para mahasiswa untuk masuk ke dunia kerja.
Untuk menunjang daya saing lulusan, mahasiswa STT Bandung dibekali sertifikasi internasional agar mendaptkan pengakuan dari ratusan instansi yang tidak cukup hanya denan meminta ijazah, tetapi juga meminta sertifikasi dari pihak ketiga.
Bapak Muchammad Naseer juga mengumunkan prestasi-prestasi dosen dan mahasiswa pada tahun 2021 ini.
Prestasi Dosen STT Bandung
Dari sisi penelitian dan pengabdian masyarakat, minat dosen STT Bandung dalam meneliti dan mengabdi kepada masyarakat begitu tinggi, terbukti dengan diraihnya beberapa prestasi berikut:
- Dua tahun berturut-turut tiga dosen STT Bandung menerima hibah penelitian kerjaama antar perguruan tinggi dengan nilai total hibah di tahun pertama sekitar Rp161.392.000 da total hibah di tahun kedua sekitar Rp152.070.000,00.
- Tiga dosen Program Studi Teknik Industri STT Bandung menerima hibah Kedaireka dengan nilai total hibah sekitar Rp198.693.000,00.
- Tujuh dosen lolos menjadi dosen pembimbing lapangan (DPL) program Kampus Mengajar dari Kementrian Pendiidkan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
- Delapan dosen lolos dalam Program Digital Talwnt Scolarship dan Digital Leader Academy.
- Untuk mendukung percepatan program vaksinasi nasional, STTB bersama TNI Kodam Siliwangi menggelar program 1000 Vaksin bagi Mahasiswa, Alumni, dan Masyarakat Umum.
- Dosen STT Bandung juga mengenalkan teknologi dan transformasi digital di era Covid-19 ini seperti dengan mengadakan workshop pembuatan website, diskusi online, dan seminar yang semuanya dilakukan secara online.
- Satu dosen STT Bandung, Bapak Muhammad Sabar, berhasil membawa pulang dua medali perak dan dua medali perunggu pada kompetensi perlombaan cabang olahraga atletik di event PEPARNAS 2021 Papua.
Prestasi Mahasiswa STT Bandung
Jumlah oraganisasi mahasiswa sebanyak 17 unit dengan jumlah kegiatan sepanjang tahun 2021 sebanyak 523 kegiatan. Berikut beberapa prestasi yang diraih mahasiswa:
- Dalam program Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dua mahasiswa Teknik Informatika STT Bandung terpilih dalam program Petani Milenial. (Dibebaskan dari kewajiban pembuatan skripsi)
- Tiga mahasiswa STT Bandung meraih meraih juara satu dalam Innovation Technology Competition yang diadakanoleh Universitas Krisren Satya Wacana.
- Satu mahasiswa teknik informatika, Wandi Maulana, berhasil dinobatkan sebagai Jajaka Kamemeut dalam ajang Mojang Jajaka Kabupaten Bandung tahun 2021.
- Sebelah mahasiswa STT Bandung lolos pada program Bangkit Kememendikbud 2021, yaitu program presiden tentang penyiapan sembilan juta talenta digital terampil pada tahun 2030 (Dibebaskan dari kewajiban pembuatan skripsi dan sebagian di antara mereka juga lulus cumlaude).
- Tiga mahasiswa meraih juara nasional dalam kompetisi Pekan Seni Nasional Coris dengan tema “Generasi Milenial dengan Jiwa Tangguh Pascapandemi.
- Seratus tiga puluh enam mahasiswa STT Bandung terpilih dalam program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi (Ditjen) DIKTI Kemendikbudristek.
Arahan dan Sambutan dari Pembina Yayasan LPPI Bandung, Prof. Dr. I Made Bandem, MA

Dalam sambutannya ini, Prof. Bandem menyampaikan bahwa walaupun saat ini dunia masih dibayang-bayangi ancaman krisis multidimensi, tetapi ada banyak hikmah yag dapat kita semua petik dari pendemik global ini, yaitu di antaranya adalah kebersamaan, fleksibilitas, kreativitas, terutama di bidang TIK, terbukti mampu membuat roda kehidupan berputar sebagaimana mestinya.
Sebagai contoh beliau menyampaikan bahwa pertama kecanggihan teknologi membantu dunia medis membuat percepatan beragam vaksin Covid-19
Kedua, teknologi e-commerce dan work from home membuat roda perekonomian tetap bergulir.
Ketiga, teknologi media sosial membuat kohesi sosial di tengah pemberlakuan phsycal distancing sebagaimana para wisatawan telah lakoni selama ini. Berbagai teknologi distance learning dan home based learning juga ditetapkan di STT Bandung yang mengantarkan para mahasiswa pada wisuda hari ini.
Sambutan dari LLDIKTI wilayah IV, M. Ikrar Budi Jaya , S. Sos., M.Si

Dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat kepada para mahasiswa yang diwisuda, ucapan selamat juga dihaturkan kepada orang tua atas keberhasilan putra-putrinya telah menyelesaikan studinya yang tak lepas dari doa, dukungan morel, dan spritual dari para orang tua sehingga putra-putrinya berhasil menyandang gelar akademik.
Bapak Budi juga berpesan kepada seluruh wisudawan agar menyiapkan diri untuk mengamalkan ilmu pengetahuan yang didapat secara profesial kepada bangsa, agama, dan masyarakat sehingga menjadi insan Indonesia yang cerdas, kompettitif, mepunyai soft skill, dan hard skill. Para wisudawan juga diharapkan dapat menjadi pribadi yang unggul, mempunyai semangat tinggi, mandiri, terampil, serta berkarakter sehingga berorienatsi pada long life education.
Selain itu, beliau juga mengingatkan bahwa wisuda bukanlah purna tugas sehingga berhenti untuk belajar, tetapi sebaliknya, ilmu pengetahuna yang didapat di kampus akan dilanjutkan untuk digunakan di kehidupan masyarakat dan dimanfaatkan untuk menyelesaikan dan membantu masyarakat dalam menyelesaikan permasalahan kompleks ke depan.
Penghargaan Wisudawan dan Skripsi Terbaik
Peghargaan ini dinilai berdasarkan IPK, masa studi, keaktifan akademi, keaktifan organisasi, dan nilai tugas akhir.
Nominasi Wisudawan Terbaik Program Sarjana Teknik Industri:
- Iif Abdullatif, S.T.
- Yuniar Dita Anggraeni, S.T.
- Haerul Kustiana, S.T.
- Imam Syahlaludin, S.T.
- Aulia Riskilah, S.T.
Wisudawan terbaik diraih oleh: Yuniar Dita Anggraeni, S.T.
Nominasi Wisudawan Terbaik Program Sarjana Teknik Informatika
- Ita Rahmawati, S. Kom.
- Wisnu Pria Nugraha, S. Kom.
- Kevin Christianto, S. Kom.
- Dedi Supriadi, S. Kom.
- Marha Sabila Gumilang, S.Kom.
Wisudawan terbaik diraih oleh: Kevin Christianto, S. Kom.
Nominasi Wisudawan Terbaik Program Sarjana Desain Komunikasi Visual:
- Avnes Bayu Maulana, S. Ds.
- Miftah Faridh, S. Ds.
- Muhammad Irvan Nawawi, SDs.
- Anissa Mawardini, S. Ds,
- Septian Riyadis Solihin, S.Ds.
Wisudawan terbaik diraih oleh: Anissa Mawardini, S. Ds.
Skripsi Terbaik Wisuda XVI STT Bandung
Skripsi terbaik program studi teknik industri diraih oleh:
- Regita Ernawati S.T. dengan judul skripsi: Analisis dan Perancangan Ulang Tata Letak Workshop Pengelasan Menggunakan Metode Systematic Layout Planning (SLP) (studi kasus: Seksi Pemesinan dan Pengelasan (Sinlas) Balai Besar Logam dan Mesin (BBLM)
- Sandi Riyanto S.T. dengan jdul skripsi: Usulan Perancangan Tempat Wudu Pria di Masjid Jami Ar-rahman dengan Mempertimbangkan Tinggi Keran dan Lebar Selokan Pembatas Berdasarkan Antropmetri Pengguna
- Egi Septian Yuli Prasetyo S.T. dengan judul skripsi: Usulan Penerapan Manajemen Perawatan pada Mesin Rajut Bundar Single Knit dengan Pendekatan Reability Centered Maintenance (RCM)
Skripsi terbaik program studi teknik informatika diraih oleh:
- Marha Shabilla Gumilang S.Kom. dengan judul skripsi: Aplikasi Media Terapi Anak Penyandang Autisme Menggunakan Applied Behaviour Analysis Berbasis Augmented Reality
- Syahidan Arrizaldy Sidik S.Kom. dengan judul skripsi: Sistem Pemantauan Infus dan Kantong Urin untuk Pasien Gagal Ginjal Menggunakan ESP8266 di Rumah Sakit Dewi Sri Karawang
- Ihsan Nurhakim Aziz S.Kom. dengan jdudul skripsi: Sistem Informasi Pelayanan Desa Mandahaji dengan Mengaplikasikan Teknologi Transparent Data Encryption untuk Keamanan Database
Skripsi terbaik program studi desain komunikasi visual diraih oleh:
- Andini Yudistyaningrum S.Ds dengan judul skripsi: Perancang Propaganda Sosial Capsule Wardrobe Fashion Melalui Video Animasi untuk Wanita Generasi Z di Kota Bandung
- Gusty Wijaya S.Ds dengan judul skripsi: Perancangan Deck Building Game Melalui Media Cetak tetang Pengenalan Kucing pada Usia 18-21 Tahun
- Septian Riyadus Solihin S.Ds dengan judul skripsi: Perancangan Handbook Fotografi Produk Menggunakan Smartphone untuk Pemilik Bisnis Online di Kota Bandung
Penghargaan Pemenang Innovation Challange day 2021
Juara 1: Skut Bandung, aplikasi penyedia informasi keparawisataan Kota Bandung.
Juara 2: Vabus Bot Apps, inovasi pengelola bisnis digital berbasis website menyatukan segala kegiatan bisnis dalam satu flatform.
Juara 3: Laundyku
Sementara juara favorit diraih oleh Aidertech.
Setelah pengumuman pemenang, akhirnya tibalah pada sesi yang sangat dinanti-nanti para wisudawan, yaitu pelantikan bagi wisudawan yang hadir secara offline maupun online. Setelah pelantikan selesai, kemudian dilanjutkan dengan penandatangan MoU dengan rekanan Sekolah Tinggi Teknologi Bandung, sambutan dari wakil wisudawan, pemberian penghargaan bagi para pemenang, dan pengucapan janji alumni.
Demikian rangkaian acara selebarsi wisuda XVI Sekolah Tinggi Teknologi Bandung tahun 2021. Selamat kepada para wisudawan, semoga dapat mengamalkan ilmu yang didapat dengan baik.
#WisudaXVI
#ErickThohir
#STTBandung
#2022GoesToUniversity
#KampusMerdeka
#CampusofFutureLeader
#CampusofTechnology
#CampusofCreativity
#CampusofDesign
#CampusofInnovation